Pages

Subscribe:

Sabtu, 06 Agustus 2011

Inilah Alasan Pastore Tolak Chelsea


Javier Pastore (Daylife)
Javier Pastore (Daylife)
PARIS – Playmaker baru Paris Saint-Germain Javier Pastore menjelaskan alasannya lebih memilih klub ibukota Prancis itu ketimbang Chelsea yang sesungguhnya juga tertarik memboyong pemain internasional Argentina ini. Menurut Pastore, kepindahannya ke PSG bakal meningkatkan level permainannya.

Pemain yang ditransfer dari Palermo senilai 43 juta euro ini memang tampil mengesankan sepanjang musim lalu sehingga PSG yang baru diambilalih oleh investor asal Qatar langsung membelinya. Pastore mengakui, ada liga yang lebih menantang di luar sana, tapi dia tak bisa menyembunyikan kegembiraannya ketika PSG tertarik meminangnya.

“Ini adalah langkah yang sangat penting untuk saya, yang terjadi denganku benar-benar hebat. Ini menjadi momen penting dalam karier saya, momen paling penting dalam karier saya sejauh ini,” tukas Pastore seperti dilansir Goal, Sabtu (6/8/2011).

“Saya memang tidak datang ke liga prestisius seperti Premier League atau La Liga, tapi saya yakin kepindahan ini akan banyak meningkatkan level permainan saya,” katanya.

Pastore mengungkapkan, dia gagal bergabung dengan Chelsea karena dia ragu rotasi di tubuh The Blues akan memberikannya lebih banyak kesempatan bermain.

“Jika saya bergabung bersama Chelsea atau klub lainnya, saya tak yakin dapat banyak bermain seperti yang saya harapkan. Di PSG, saya pikir saya akan banyak bermain, itu akan memberikan saya kesempatan menunjukkan permainan saya,” tuturnya.

Pastore akan diperkenalkan Sabtu (7/8/2011) sebelum Ligue 1 dibuka dengan pertandingan antara PSG menghadapi Lorient. Namun, pelatih PSG Antoine Komboure menyatakan bahwa ia baru akan memainkan pemain berusia 22 tahun itu pada bulan September karena Pastore baru membela negaranya di ajang Copa America dan butuh waktu beristirahat.

(fit)

0 komentar:

Posting Komentar

tak kenal maka tak nornal